Kamis, 12 Juli 2012

Puding Ubi BisKuit

Bahan I:
50 gr gula pasir
2 btr telur
1 sdm margarin
300 gr ubi jalar (jenis apa aja okeh,,kebetulan daku pake ubi kuning), kukus, haluskan
25 gr tepung terigu
3 sdm susu kental manis
150 gr biskuit marie (sesuai selera aja deh,, hohohohohoho)

Bahan II:
700 ml susu
150 gr gula pasir
1 bks agar-agar bubuk

Cara Membuat:
1.Bahan I: campur ubi jalar halus dengan tepung terigu dan margarine, uleni sampai rata.
2.Kocok gula dan telur sampai berbuih, sisihkan. Masukkan campuran ubi ke dalam telur kocok lalu tambahkan susu kental manis, aduk rata.
3.Tuang ke dalam pinggan tahan panas yang sudah diolesi margarin. Kukus selama 30 menit. Angkat, sisihkan.
4.Susun biskuit di atas adonan ubi.
5.Bahan II: Masak susu, gula pasir, dan agar-agar sampai mendidih. Lalu tuangkan di atas adonan biskuit. Biarkan sampai adonan mengeras.

Tips:
Menuangkan agar-agar ke atas biskuit sebaiknya dilakukan pada saat suhu agar-agar hangat-hangat kuku, agar biskuit tidak hancur.
untuk 8 orang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar